Sabtu, 29 Mei 2021 menjadi hari yang menarik sekaligus momen yang tak terlupakan bagi kaum mudika, dimana ini adalah kali pertama bagi OMK (Orang Muda Katolik) Santo Matheus mengadakan Ekaristi Kaum Muda atau yang biasa disingkat dengan EKM. EKM ini bertepatan dengan Hari Raya Tritunggal Mahakudus. Tema yang diusung dalam EKM kali ini adalah Amor Vicit Omnia diambil dari bahasa latin yang berarti cinta mengalahkan segalanya.
Pastor yang memimpin Ekaristi kami adalah RD. Nanang selaku Ketua Komisi Kepemudaan, Keuskupan Bogor dan RD. Jimmy, Pastor Paroki kami. Kurang lebih 60 kaum muda datang untuk mengikuti Ekaristi ini bersama-sama. Mungkin bisa dikatakan bukan jumlah yang banyak tapi awal yang baik untuk kegiatan orang muda di Santo Matheus berikutnya.
Setelah perayaan misa kami juga mengadakan acara kecil-kecilan dengan sedikit snack dan minuman. Tentu dengan menjaga protokol kesehatan. Acaranya tidak lama hanya sekitar 30 menit. Perayaan diisi dengan bernyanyi bersama dan satu hal yang tidak bisa ditinggalkan, apa lagi kalau bukan joget, joget hal yang pasti selalu ada gak sih kalau acara OMK? Iya kan hahaha. Apalagi dengan lagu andalan “Kopi dangdut” yang mampu membuat semua goyang. Biarpun ada yang kaku goyangannya, yang penting Matheus digoyang shayy!!
Sepertinya menarik jika sedikit membahas tentang persiapan dari EKM ini. EKM ini sudah mulai dipersiapkan dari jauh-jauh hari, mungkin sekitar satu bulan sebelum acara. Panitia juga beberapa kali sudah mengadakan rapat untuk membahas tentang pelaksanaan EKM ini. Tentu saja, karena ini pertama kali bagi kami maka kami ingin mengerahkan yang terbaik di kali pertama ini.
Kalau ada yang membayangkan rapat kami serius dan tegang, sepertinya ada kesalahpahaman di sini. Rapat yang kami jalankan adalah sebuah diskusi ringan dimana kami tetap bisa bercanda namun ada hasil yang didapat dan kejelasan dari pembagian tugasnya. Kalau gak percaya, yuk gabung panitia kegiatan OMK selanjutnya! Pasti langsung paham deh hehehe.
Oh iya, tidak hanya panitia aja loh yang terlibat dalam EKM ini tapi ada teman-teman koor dan teman-teman pemazmur, lektor dan misdinar juga turut ambil bagian dari suksesnya EKM kali ini. Teman-teman koor berlatih dari hari ke hari untuk hasil yang maksimal. Hal yang sama juga dilakukan oleh teman-teman pemazmur dan lektor. Tentunya, tidak ketinggalan teman-teman OMK yang hadir sebagai umat dan memeriahkan EKM kali ini.
Hal itu semua tidak terlepas dari dukungan umat paroki Santo Matheus yang sudah bekerja sama demi lancarnya EKM kali ini. Maka dari itu, kami Orang Muda Katolik Santo Matheus mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan, saran dan partisipasinya untuk Ekaristi Kaum Muda pertama ini.
Pesan istimewa untuk teman-teman OMK yang belum sempat bergabung dalam EKM kemarin, kami tunggu kedatangan dan partisipasi teman-teman di EKM selanjutnya.
SEE YOU!!! Anggie~